Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Monday, 31 July 2017

KKN PPM-UGM Sosialiasasikan Zoonosis dan Penjelasan Modul Obat Hewan Tradisional

Blora, Harianblora.com - Salah satu masalah yang dihadapi pada bidang kesehatan hewan saat ini adalah mulai maraknya penyakit zoonosis. Penyakit zoonosis merupakan penyakit hewan yang dapat menular kepada manusia, sehingga ada dua objek yang dirugikan akibat penyakit ini, yaitu hewan dan manusia. 

Misalnya saja beberapa bulan lalu muncul antraks di Kulonprogo dan Sleman yang menggaet korban jiwa. Secara ekonomi, penyakit tersebut tentunya juga merugikan khususnya pada kalangan peternak baik pada skala besar maupun rumah tangga.

Menanggapi masalah tersebut, Tim KKN-PPM UGM JTG-019 mengadakan Sosialisasi Zoonosis Dan Penjelasan Modul Obat Hewan Tradisional Dengan Tanaman Herbal. Menurut Ernawati selaku Penangggung jawab program, kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang adanya penyakit yang dapat ditularkan oleh hean ternak mereka. 

Selain itu juga menghimbau masyarakat agar lebih memperhatikan kebersihan tempat ternak mereka. Mengingat banyaknya kandang ternak yang masih bercampur dengan rumah. Bahkan tidak sedikit kandang sapi yang berada di dekat dapur, kamar, atau ruang tamu.

Kegiatan sosialisasi oleh Tim KKN ini dilaksanakan di Desa Kebonrejo, Kecamatan Banjarejo, Kabuaten Blora yang mana hampir di setiap rumah warga memiliki ternak sapi. Kegiatan sosialisasi yang berlangsung selama dua jam ini disampaikan oleh drh. Tejo Yuwono dari Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blora. Masyarakat sangat antusias mengikuti sosialisasi ini. Hal ini ditunjukkan dengan adanya banyaknya pertanyaan yang muncul ketika sesi diskusi dibuka (25/7/2017).

Setelah penyampaian materi dan diskusi, dilanjutkan dengan pemutaran video dan penjelasan tentang pengobatan penyakit pada hewan dengan menggunakan bahan-bahan alami/tanaman herbal. Tim KKN juga menyiapkan modul obat hewan tradisional yang diserahkan kepada kelompok tani di masing-masing perdukuhan di Desa Kebonrejo.

“Acara ini cukup baik, masyarakat jadi tersadarkan pentingnya menjaga kebersihan kandang dan bertambahnya wawasan mereka tentang penyakit yang bisa ditularkan oleh hewan“ Ujar pak Munajad, salah satu perangkat desa yang menghadiri acara tersebut. Beliau juga menyampaikan, semoga dengan adanya acara ini masyarakat juga tergerak untuk memanfaatkan tanaman yang ada di sekitar sebagai obat hewan ternak mereka seperti yang telah dijelaskan oleh mahasiswa KKN.(Red-HB99/Betty). 

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: KKN PPM-UGM Sosialiasasikan Zoonosis dan Penjelasan Modul Obat Hewan Tradisional Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora