Wakil Bupati Blora Arief Rohman saat memimpin apel |
Dalam sambutannya, Wabup mnyampaikan penghargaan yang setinggi tingginya atas terselenggaranya apel besar Kebhinekaan Cinta Damai tahun 2016.
Melihat kebersamaan masyarakat Blora yang memiliki berbagai keragaman adat istiadat atau budaya seni dan agama, ini merupakan satu cerminan bahwa semua elemen masyarakat Blora bersatu padu sehingga dapat menjaga Negara Kesatuan Republik indonesia (NKRI).
“Kita jangan mudah diadu Domba oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab dengan mengatasnamakan agama, kita harus bersama-sama menjaga Kebhinekaan Negara dan siap melawan segala bentuk aksi kekerasan, radikalisme dan terorisme,” tegas Wabup.
Di kesempatan itu dilaksanakan penandatanganan naskah Ikrar oleh Ketua FKUB dan Forkopimda Blora.
Pada apel bersama yang berlangsung dihalaman Mapolres Blora tersebut, dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Blora Arief Rohman, Dihadiri Kapolres Blora AKBP Surisman, SIK, Dandim 0721/Blora Letkol Inf Susilo diwakili Pasi Ops Kapten Inf Edy Hermanto, Waka Polres Blora Kompol Hari Sutanto, SIK, Danramil sejajaran Kodim Blora, Kapolsek sejajaran Polres Blora, Toga Tomas, para Kyai dan Alim Ulama se Kabupaten Blora. (Red-HB99/pdm).
0 comments:
Post a Comment