Harianblora.com Mengucapkan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan&Mengajak Warga Jaga Kesehatan&Memutus Penyebaran Corona

Latest News

Kabar bahagia! bagi Anda, mahasiswa, guru, dosen dan siapapun yang ingin menerbitkan buku mudah dan murah, silakan kirim naskah ke formacipress@gmail.com dan kunjungi www.formacipress.com

Friday 22 January 2016

Babinsa Todanan dan Dinkes Blora Semprot DB

Suasana penyembrotan
Blora, Harian Blora -  Danramil 14/Todanan Kapten Inf Sukardi saat blusukan jenguk warga di Puskemas, Rabu (20/1/2016) mengatakan saat ini diketahui sudah 7 (Tujuh) orang warga Desa Cokrowati di rawat  dipuskesmas Todanan, dinyatakan positif terserang penyakit DB (Demam Berdarah).

Untuk mengantisipasi merebaknya kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) yang terjadi di musim hujan kali ini, Danramil Todanan Kapten Inf Sukardi menghimbau seluruh warga masyarakat kecamatan Todanan pada umumnya, dan khususnya warga Desa Cokrowati untuk peduli lingkungan di rumah masing-masing.

Menurutnya ada 3 cara, yaitu (3M), 1. Menguras dan menyikat bak mandi/wc, drum dan tempat penampungan air lainnya sekurang-kurangnya setiap 1 (satu) minggu sekali (M1). 2. Menutup rapat-rapat tempat penampungan air, seperti: gentong air, tempayan, ember, tempat tirta dan lain-lain (M2). 3. Mengubur atau menyingkirkan barang bekas yang dapat menampung air hujan, seperti: ban bekas, kaleng bekas, botol bekas, accu bekas, telebongkak, potongan bambu dan lain-lain (M3). Jelas Danramil Todanan Kapten Inf Sukardi

Adapun cara lain yang dilakukan, kini Babinsa Desa Cokrowati Serda Lasmin beserta perangkat desa setempat dan tim dari Dinkes Kabupaten Blora pimpinan Priyadi Kusuma dari Puskesman Todanan melakukan foggin/penyemprotan nyamuk demam berdarah.

“Kegiatan ini dilkaukan untuk pemberantasan penyebaran bibit dan serangan  Aedes Aegypti yang merupakan penyebab utama penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD),” beber Priyadi Kusuma. (Red-HB99/Pendim 0721/Blora)

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Babinsa Todanan dan Dinkes Blora Semprot DB Rating: 5 Reviewed By: Harian Blora